hellokepsir bukan menara gading yang cuma bisa ngomong satu arah. Kami percaya media ini adalah frekuensi milik warga untuk kultur warga.
Rubrik ini adalah ruang liar untuk musik dan narasi alternatif yang selama ini nggak dapet tempat di media arus utama. Jangan biarkan isi kepala lo menguap atau mati di draft notes HP.
Kami enggak cuma nyari penulis. Kalau lo lebih fasih bicara lewat visual, frekuensi ini juga milik lo.
Entah itu refleksi brutal soal kota, esai cinta matinya lo ke band antah-berantah, dokumentasi gigs yang chaos, foto jalanan yang raw, sampai gambar seni lo yang jelek. Serius, kami menerima corat-coret iseng, ilustrasi amatir, atau doodle yang estetikanya dipertanyakan.
Kami nggak cari kesempurnaan teknis. Kami nggak butuh resolusi 4K atau teknik gambar akademis. Kami cari nyawa. Kami cari perspektif jujur dari lo yang menghidupi kultur ini setiap hari.
Aturan Main:
- Bebas Format: Opini, esai, puisi, cerpen, foto bercerita, komik strip, atau gambar abstrak. Sikat.
- Bebas Bahasa: Baku boleh, santai boleh, bahasa kalbu juga silakan asal pesannya nyampe.
- Satu Syarat: Jujur.
Cara Rebut Frekuensi:
- Kirim karya lo ke altkepsir@gmail.com
- Subjek Email: SUARA WARGA – [Judul/Jenis Karya]
- Lampirkan foto diri, bio singkat, akun sosmed (biar lo terkenal dikit).
Tiap minggu, kiriman yang paling stand out—entah karena tulisannya tajam atau gambarnya unik—bakal mengudara di halaman depan.
Frekuensi ini milik lo. Gunakan.
kepsir!
Follow us